Perumahan syariah saat ini semakin banyak diminati oleh konsumen. Pasalnya, skema pembayaran yang ditawarkan oleh developer sudah sesuai syariat.
Untuk Anda yang ingin membeli rumah di Bandung di kompleks hunian syariah, saat ini ada beberapa rekomendasi perumahan terbaik yang bisa dipilih. Kompleks hunian ini di antaranya adalah Cluster Griya Sakinah, The Billabong Soetta, dan Royal Orchid Villa.
Menariknya, deretan properti Bandung ini harganya termasuk terjangkau. Bahkan, ada satu perumahan yang menawarkan unit mulai dari Rp 500 juta-an saja.
Dalam artikel ini, kami merekomendasikan 3 perumahan di wilayah Bandung Raya yang menawarkan skema pembayaran syariah.
Sekilas Tentang Perumahan Syariah
Saat membeli perumahan syariah, pembeli akan terbebas dari riba karena pembayarannya tanpa melalui bank konvensional, tanpa denda, tanpa penalti, tanpa sita, tanpa akad batil, dan tanpa bunga. Alhasil, membeli unit di perumahan tersebut bisa jadi lebih berkah.
Biasanya, perumahan yang menggunakan skema pembayaran syariah bisa dibeli konsumen secara langsung kepada developer. Jadi, akan ada perjanjian khusus di awal mengenai seperti apa pembayaran atau pelunasan rumahnya.
Jika Anda ingin membeli perumahan lewat developer langsung, sebaiknya cari pengembang yang sudah terverifikasi oleh lembaga Developer Property Syariah (DPS). Jadi, Anda tak perlu khawatir mengenai kelengkapan legalitasnya.
Selain langsung ke developer, perumahan dengan skema pembayaran ini juga bisa dibeli melalui perantara bank syariah dengan produk KPR syariah.
Berbeda dari produk KPR biasa, KPR syariah menggunakan skema pembayaran tanpa bunga sehingga besar angsuran tetap hingga masa kredit berakhir.
Adapun kelebihan lainnya dari KPR syariah adalah proses pengajuannya yang lebih cepat, uang muka lebih ringan, dan nasabah tidak akan dikenakan denda jika lebih awal dalam melunasi angsurannya.
Sampai sini, Anda sudah mengetahui mengenai apa itu skema pembayaran syariah. Jika sudah memahami mengenai skema pembayaran tersebut, berikut ini 3 rekomendasi perumahan syariah di wilayah Bandung Raya!
Cluster Griya Sakinah
Cluster Griya Sakinah adalah perumahan hasil karya Mega Kusuma Land yang beralamat di Jalan Batusari No 57, Desa Buahbatu, Bojongsoang, Bandung. Ada beberapa tipe unit yang ditawarkan, mulai dari tipe 39/66, tipe 62/66, tipe 70/66, dan tipe 66/66.
Selain skema pembayarannya yang syariah, properti Kota Bandung ini juga menawarkan lingkungan yang Islami. Hal tersebut tercermin dari adanya fasilitas seperti masjid, taman tahfiz, dan area panahan.
Jadi, Anda sebagai penghuni rumah di Bandung ini bisa menjalankan ibadah secara lancar. Bahkan, Anda bisa mengajak anggota keluarga yang lain untuk lebih rajin karena fasilitasnya sudah tersedia.
Kelebihan lainnya, Cluster Griya Sakinah yang berada di Jalan Batusari ini juga dekat ke sejumlah fasilitas publik.
Dari perumahan ini, Anda bisa mencapai Gerbang Tol Gedebage dalam waktu 7 menit, Transmart Buah Batu dalam 25 menit, RS Al-Islam hanya 20 menit, dan Telkom University cukup 25 menit saja.
Bagi Anda yang berminat, bisa membeli unit di perumahan ini mulai dari Rp 534.750.000 – Rp 783.000.000.
The Billabong Soetta
The Billabong Soetta adalah perumahan yang berada di pusat Bandung. Lokasi kompleks rumah di Bandung ini ada di Jalan Soekarno-Hatta No. 704, Babakan Penghulu, Cisaranten Kidul, Gedebage, Bandung.
Di perumahan karya Royal Orchid Syariah Group ini, setiap huniannya berdesain khas etnik Bali yang eksotis. Selain itu, perumahan elit ini hadir dengan sistem cluster yang membuat lingkungannya lebih privat.
Dari segi fasilitas, kompleks hunian ini memiliki fasilitas seperti one gate system, security 24 jam, masjid, taman, playground, dan clubhouse. Jadi, Anda yang tinggal di rumah di Bandung ini bisa lebih nyaman.
Selain fasilitasnya yang lengkap, The Billabong Soetta juga dekat sejumlah fasilitas publik.
Waktu dan jarak tempuh dari perumahan ini ke Gerbang Tol Gedebage hanya 5 menit, ke Gerbang Tol Buah Batu cukup 10 menit, ke Metro Indah Mall hanya 3,7 km, dan ke RS Al Islam cukup 2,3 km.
Saat ini, pengembang menawarkan rumah di The Billabong Soetta mulai dari Rp 1,18 – 1,87 miliar. Ada beberapa tipe unit yang tersedia, yakni tipe Badung, Benoa, Buleleng, dan Buleleng Plasa.
Royal Orchid Villa Cimahi
Terakhir, rekomendasi kami mengenai rumah di Bandung yang berada di kompleks hunian syariah adalah Royal Orchid Villa Cimahi. Perumahan ini merupakan hasil karya Royal Orchid Syariah Group.
Perlu Anda ketahui, Royal Orchid Syariah Group merupakan developer yang sudah terverifikasi oleh lembaga Developer Property Syariah (DPS). Jadi, Anda tak perlu khawatir mengenai legalitasnya.
Adapun perumahan di Cimahi ini berlokasi di Kelurahan Cipageran, Kecamatan Cimahi Utara, Kota Cimahi, Jawa Barat. Lokasi ini strategis, hanya 20 menit dari Gerbang Tol Baros, 10 menit dari Alun-alun Cimahi, dan 30 menit dari Bandara Husein Sastranegara.
Tak hanya lokasinya yang prima, perumahan ini juga menyuguhkan fasilitas yang lengkap. Fasilitas ini di antaranya adalah one gate system, security 24 jam, CCTV, masjid, rumah tahfiz, dan akses internet dan jalan lingkungan yang bisa dilewati 2 mobil.
Jika Anda berminat, saat ini developer tengah memasarkan rumah tipe Sophia, Arrayan, dan Humaira. Harga rumah di kompleks hunian ini dibanderol mulai dari Rp 850.000.000 – Rp 1.200.000.000.
Nah, itulah beberapa rekomendasi rumah di Bandung Raya yang berada di kompleks hunian syariah. Anda bisa membeli hunian di perumahan tersebut jika ingin membeli properti Bandung melalui skema pembayaran yang lebih berkah.
Dan tentu saja, membeli unit di perumahan memiliki nilai lebih ketimbang membeli unit apartemen di Bandung. Kelebihan itu misalnya adalah bisa merenovasi hunian sesuai keinginan, berada di lingkungan yang tenang, dan bisa memiliki Sertifikat Hak Milik (SHM).